logo

Alasan Mengapa Badan Terasa Capek Saat Bangun Tidur

Oleh : Admin


Memiliki energi positif saat bangun tidur di pagi hari akan meningkatkan produktivitas. Tapi, banyak orang yang sulit bangun segar di pagi hari. Penyebabnya bisa dari banyak faktor, dan ternyata tidur 8 jam juga tidak cukup untuk syarat badan segar di pagi hari.

Lalu mengapa badan terasa capek saat bangun tidur, meskipun kamu sudah tidur cukup di malam hari? Simak selengkapnya di ulasan berikut.

 

Penyebab badan lelah saat bangun tidur

Badan lelah saat bangun tidur bisa didasari oleh gaya hidup dan masalah kesehatan. Saat kondisi ini terjadi terus menerus dan mengganggu aktivitas, sudah saatnya kamu perlu mencari tahu penyebab dan solusinya.

 

1. Gaya hidup

Ada berbagai macam kebiasaan yang mungkin kamu tidak sadari ternyata dapat mengganggu kualitas tidur. Kebiasaan tersebut mungkin kebiasaan buruk atau perubahan gaya hidup sehingga tubuh butuh waktu lebih lama untuk beradaptasi.

- Makan atau ngemil sebelum tidur

- Minum kafein (kopi, teh, dan soda) dan alkohol

- Duduk terlalu lama seharian

- Dehidrasi

- Olahraga sebelum tidur, atau berolahraga untuk pertama kalinya

 

2. Masalah kesehatan

- Penyakit tiroid :

Penyakit yang biasanya menyerang perempuan lebih tua dengan gejala benjolan di area leher. Ini disebabkan oleh produksi hormon tiroid yang terlalu banyak atau sedikit. Salah satu gejala penyakit tiroid adalah gangguan tidur.

- Anemia :

Penyakit di mana jumlah sel darah merah-yang akan membawa oksigen ke jaringan tubuh- berkurang. Penyebab utamanya adalah kekurangan zat besi, folat, dan B12.   - -- Insomnia : gangguan tidur saat kamu kesulitan untuk tidur meskipun punya banyak waktu. Orang yang mengalami insomnia, kemungkinan juga mengalami gangguan psikologis seperti depresi, stres, dan kecemasan. 

- Sleep apnea :

Salah satu jenis gangguan tidur yang banyak terjadi. Sleep apnea adalah kondisi saat pernapasan terhenti selama sekitar 10 detik. Umumnya disertai dengan ngorok.

- Parasomnia :

Aktivitas abnormal yang dilakukan secara tidak sadar saat tidur, seperti tidur sambil berjalan, berbicara, hingga makan.

 

3. Paparan blue light

Kebiasaan menggunakan ponsel atau gawai sebelum tidur bisa mengganggu tidur sehingga tubuh akan terasa lelah saat bangun tidur. Ini terjadi karena blue light yang terdapat pada alat elektronik termasuk TV dapat menghalangi tubuh memproduksi hormon tidur atau melatonin.

 

4. Suasana kamar yang tidak mendukung

Ruangan yang terang, berisik, suhu kamar terlalu dingin, kasur tidak empuk, dan kamar yang kurang bersih bisa mengganggu kualitas tidur kamu menjadi tidak nyenyak. Aturlah suasana kamar senyaman mungkin agar kamu berenergi saat bangun tidur.

 

5. Waktu tidur yang tidak pasti

Kalau kamu kerja shifting atau kerja dari rumah (Work From Home), kamu akan lebih beresiko mengalami gangguan tidur sehingga tubuh terasa capek saat bangun tidur. Tubuh punya jam biologis yang mengatur siklus ritme sirkadian (circadian rhythms), yang mengatur kapan waktu yang tepat untuk tidur dan bangun melalui cahaya.

 

Badan yang lelah saat bangun tidur adalah tanda kondisi fisik atau psikologis yang tidak sehat. Sehingga penting untuk memperhatikan kebiasaan yang dapat memengaruhi siklus tidur kamu.

Selain itu, kamu bisa minum Vitacare® Boostivo, suplemen kesehatan yang mengandung ekstrak Ashwagandha (tanaman dengan banyak manfaat untuk mendukung kesehatan, termasuk membuat badan lebih segar) tanpa mengandung alkohol dan pelarut kimia.

 

 

Ditinjau oleh: dr. Putri Wulandari

 

Baca Juga